CARA MERAWAT BATERAI HANDPHONE AGAR TETAP AWET

Cara merawat Baterai Handphone Agar Tetap Awet – Tidak dapat dipungkiri bahwa dilemma yang dirasakan oleh sebagian besar pengguna smartphone di Indonesia adalah selain mendapatkan fitur yang mumpuni, mereka harus menerima kenyataan jika handphone yang mereka gunakan tidak bisa bertahan lama untuk masalah baterainya.

Handphone memang mengkonsumsi baterai yang sangat rakus sehingga penggunakan handphone pun tidak bisa bertahan lama. Untuk itu, berikut ini ada tips dan trik agar kamu tetap bisa menjaga baterai handphone kamu tidak cepat habis.

Merawat Baterai Agar Tetap Awet
Merawat Baterai Agar Tetap Awet

TIPS MERAWAT BATERAI ANDROID

  1. Menjaga Brightness Handphone Kamu Tetap Rendah
    Mungkin kebanyakan orang sudah tahu, bahwa dengan mengurangi intensitas cahaya yang dihasilkan oleh layar handphone, jadi kamu juga harus mengurangi penggunaan baterai secara signifikan. Sebagai informasi, pada bagian layar merupakan komponen handphone yang paling banyak mengkonsumsi daya baterai handphone.
  2. Memutuskan Koneksi GPS, bluetooth, Wifi dan Koneksi Lainnya
    Ketika kamu berada di pertengahan jalan, sebaiknya kamu perlu mematikan fitur GPS yang menjadi pilihannya, dan apabila kamu juga tidak menggunakan fitur Blueooth dan fitur – fitur lainnya, maka dengan mematikan fiturnya juga salah satu tindakan yang dapat menambah umur baterai handphone kamu. Fitur – fitur lainnya seperti halnya GPS, Bluetooth, dan Wifi merupakan fitur yang akan selalu mencari sinyal dan device yang ada sehingga hal ini akan cukup menambah beban kinerja baterai kamu.
  3. Menggunakan Fitur Sync dengan tepat
    Fitur Sync pada Android tidak harus selalu dinyalakan, karena itu adalah fitur yang dikira tidak membutuhkan aktivitas yang rutin. Kamu bisa menyalakan Sync hanya ketika kamu sedang men charge saja untuk tetap menjaga baterai handphone kamu tetap awet.
  4. Menggunakan Wifi Dibandingkan Paket Data
    Dengan menggunkaan Wifi, maka aktivitas pencarian sinyal  internet pada handphone kamu akan dimatikan juga akan dimatikan secara otomatis sehingga baterai handphone kamu masih tetap awet. Baca juga tentang Cara Cepat Charge Baterai Handphone melalui Laptop
  5. Kunci Handphone Ketika Tidak Digunakan
    Selain mematikan layar pada handphone,  mengunci handphone juga dapat membuat sistemnya berada pada kondisi  Sleep sehingga konsumsi baterai yang kamu gunakan juga lebih sedikit. Namun kamu juga harus memperhatikan aplikasi yang menggunakan fasilitas Wakelock, karena aplikasi tersebut bisa menuras daya baterai handphone kamu walaupun dalam keadaan Sleep.
  6. Selalu Mematikan Aplikasi yang Tidak Digunakan
    Setelah kamu menggunakan suatu aplikasi, lebih baik jangan lupa untuk mematikannya untuk menghindari konsumsi data internet yang berlebihan dan menghemat daya baterai handphone kamu.
  7. Menjaga Handphone Dari Suhu Ekstrim
    Baterai handphone kamu tidak akan bertahan lama secara optimal jika berada pada suhu lingkungan yang terlalu panas ataupun terlalu dingin.
  8. Gunakan Power Bank seperlunya saja
    Inilah solusi yang paling banyak digunakan oleh pengguna handphone untuk saat ini. jika baterai handphone kamu habis di tengah jalan, kamu hanya perlu mencolokannya ke Power Bank.
  9.  Jangan meninggalkan Baterai Handphone kosong terlalu lama
    Kebiasaan ini sering sekali terjadi terlebih kamu adalah pengguna aktif smartphone. Meninggalkan baterai dalam kondisi kosong total terlalu lama akan merusak komponen didalam baterai tersebut. So, sebelum baterai kamu habis total segera lakukan pengecasan ya.. (aktualnya baterai dicharge dibawah 20 % dan boleh di cabut setelah 80%)

Itulah beberapa tips dalam merawat baterai ponsel kesayangan anda. Meskipun telah banyak baterai ponsel murah dijual di pasaran, alangkah baiknya anda merawat baterai ponsel anda agar tetap awet. Ingat, baterai ponsel memiliki umur juga, jadi tidak ada salahnya anda sudah boleh mengganti baterai tersebut jika memang sudah tidak layak dipakai.